Semarang (11/1) – Mengawali tahun 2022, Bea Cukai Jateng DIY menggelar apel rutin dipimpin langsung oleh Kakanwil Bea Cukai Jateng DIY, Muhamad Purwantoro yang diselenggarakan di Aula lantai 6 pada Senin, 10 Januari 2022.
Dalam sambutannya, Purwantoro menyampaikan harapannya agar apel dapat menjadi salah satu media penyampaian pesan-pesan penting secara esftafet dari pimpinan sampai level seluruh jajaran pegawai.

“Nampaknya kita sudah harus mulai merubah tradisi-tradisi penyampaian pesan penting kita kepada seluruh pegawai secara ‘getok tular’ kalau dalam bahasa Jawa. Saya berharap pesan-pesan penting dalam forum-forum semacam ini sampai ke suluruh pegawai secara estafet. Kepala Bidang menyampaikan kepada Kepala Seksinya, lalu Kepala Seksi menyampaikan kepada para pelaksananya”, ujar Purwantoro.
Purwantoro turut menyampaikan pada jajarannya agar tidak lengah dengan masih adanya pandemi COVID-19. Ia menghimbau para pegawai selain memantau kondisi kesehatan masing-masing, juga diharapkan khusus para atasan dapat memantau kondisi kesehatan para bawahannya agar meminimalisir kondisi-kondisi yang lebih buruk.
Selesai apel, Purwantoro turut memberi arahan lanjutan pada jajarannya khususnya pada para pejabat pengawas baru Bea Cukai Jateng DIY. Selain sebagai sarana diskusi organisasi, hal ini dilaksanakan guna menerapkan program Kemenkeu yakni ‘know you employee’.
“Saya berpesan betul kepada para pejabat, untuk kenali betul anak buahnya. Jangan segan-segan untuk mengingatkan dan memberi bimbingan kepada anak buahnya yang mengkhawatirkan dalam hal pelanggaran kode etik”, tambahnya.
Purwantoro berharap, dengan saling mengetahui dan mengenali para pegawai diharapkan hal ini juga sebagai cambuk untuk saling menjaga satu sama lain. Ia menegaskan bukan hanya hasil kinerja, namun perilaku pegawai juga menjadikan citra baik atau buruknya sebuah organisasi.

“Mudah-mudahan kegiatan seperti know your employee, apel, senam dan sebagainya yang menjadi tradisi kita ini selalu kita jaga dan adakan dalam rangka menjaga asa agar organisasi kita menjadi organisasi yang berkinerja baik”, pesan Purwantoro.
Comment here